RESEP UNTUK ATASI KECANDUAN ROKOK

Berhenti merokok memang bukan perkara mudah. Tetapi percayalah, jika tekad sudah kuat pasti bisa melakukannya. Cobalah resep berikut ini....


Sudah menjadi pengetahuan umum bila kecanduan merokok sangat sulit dihilangkan. Bahkan, ada yang sampai mengatakan lebih baik tidak makan daripada tidak merokok. Padahal sebenarnya banyak orang yang sudah kecanduan merokok ingin berhenti. Seba, selain memang membahayakan bagi kesehatan, kebiasaan merokok sangat menguras kantong pribadi.

Memang sungguh celaka, orang yang telah kecanduan rokok akan merasa kesulitan untuk menghentikan kebiasaannya, sehingga diperlukan pertolongan. Ada berbagai jenis resep tradisional  yang dapat digunakan untuk menghentikan kecanduan merokok, di bawah ini adalah beberapa resep yang bisa dicoba :

1. Buah Pala

Pala (Myristica Fragirans Houtt) atau orang Jawa biasa menyebutnya Polo dan orang Ternate menyebutnya Gosora. Tanaman Pala mempunyai tinggi mencapai 10 meter, berbatang tegak, berkayu, dan berwarna putih kotor.
Cara menggunakan Pala sebagai penghilang kecanduan merokok adalah sebagai berikut :

Ambil 2 biji Pala dan gula aren secukupnya. Biji Pala kemudian disangrai hingga gosong. Lalu tumbuk hingga halus. kemudian Pala yang sudah menjadi serbuk halus dimasukkan dalam gelas, seduh dengan air panas dan tambahkan gula aren. Aduk secukupnya. Biasakan diminum sebelum tidur setiap hari.

2. Jahe

Orang sering merasa mual ketika harus berhenti merokok karena nikotin menimbulkan reaksi penarikan. Jahe dapat mengurangi rasa mual akibat penarikan nikotin.

3. Ekstrak Bunga Rhodiola

Ekstrak rhodiola yang diminum tiap pagi hari dapat meningkatkan fungsi reseptor dopamin. Dopamin adalah hormon yang terkait dengan suasana hati. Jika terlalu sedikit hormon dopamin dalam tubuh, dapat menyebabkan kecemasan dan depresi.

Peningkatan fungsi reseptor dopamin dapat membuat hormon dopamin juga meningkat, sehingga orang akan merasa lebih bahagia dan energik setelah berhenti merokok, yang biasanya terjadi reaksi penarikan seperti merasa lemas.

4. Gandum

Gandum adalah makanan sehat untuk jantung karena tinggi serat, asam lemak omega-3, kalium, dan folat. Makan sereal gandum dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dan menjaga kesehatan arteri yang membantu menurunkan resiko penyakit jantung.

Gandum juga mengandung zat kimia yang disebut avenathramides yang dapat mengurangi stress, memperkuat sistem syaraf, melawan radikal bebas dan mengatasi tekanan darah tinggi. Semua manfaat ini sangat penting bagi perokok yang berada pada resiko tinggi untuk penyakit jantung.

Dengan makan sereal gandum, perokok juga dapat terbantu karena ekstrak yang berasal dari gandum dan juga dapat mengurangi gejala penarikan nikotin dan membantu mengurangi ketagihan rokok.

Nah, silahkan pilih dan selamat mencoba. Semoga berhasil.....
RESEP UNTUK ATASI KECANDUAN ROKOK RESEP UNTUK ATASI KECANDUAN ROKOK Reviewed by Unknown on 09.50.00 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.