The Beauty of Wild, Sekedar Intermezo


Rehat sejenak dari postingan artikel mengenai resep masakan, kali ini ijinkan saya sedikit memamerkan jepretan karya amatiran dalam perjalanan pulang makan siang dari warung ikan bakar emperan di sepanjang Jl. Rasuna Said siang ini. Cuaca yang tadinya panas terik tiba-tiba berubah syahdu ketika arakan awan mendung berjalan menutupi daerah Jakarta Selatan dan sekitarnya. Ahh, ini kesempatan yang paling sempurna untuk memotret bunga-bunga liar di depan gedung Menara Imperium yang telah lama saya incar hanya belum sempat saya abadikan. 


Bunga dan rumput liar ini tumbuh subur di lahan kosong di depan Menara Imperium, terabaikan, terpinggirkan dan tertutup oleh deretan kendaraan yang parkir di sepanjang jalan berdebu. Di balik semak-semak, sampah dan rumput liar tersembul keindahan bagi yang mau sejenak memperhatikan dan menghargainya. Mereka cantik dalam kesederhanaan dan perkasa dalam keterbatasan. 


Saya telah berusaha mencari tahu mengenai spesies bunga dan rumput liar yang saya abadikan kali ini hanya saja belum menemukan informasinya. Seperti biasa, rasa ingin tahu saya luar biasa tinggi, jadi saya pasti akan terus dan terus berusaha untuk mendapatkan keterangan yang memadai agar bisa dibagi di postingan ini. Untuk saat ini dengan hanya memandangi keindahannya telah cukup membuat saya mengucap syukur pada Sang Pencipta yang telah memberikan semua anugerah ini pada negara saya, Indonesia.

Have a nice holiday! Enjoy ^_^ 




The Beauty of Wild, Sekedar Intermezo The Beauty of Wild, Sekedar Intermezo Reviewed by Unknown on 07.21.00 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.